Solusi Mengatasi Permasalahan Teknis Ujian Nasional 2013

Solusi Mengatasi Permasalahan Teknis Ujian Nasional 2013 ~ Badan Standar Nasional (BSNP) merilis edaran yang berisi panduan strategi mengatasi permasalahan selama pelaksanaan Ujian Nasional (UN) 2013. Edaran ini memberikan acuan terkait dengan solusi untuk mengatasi beberapa permasalahan teknis di lapangan yang mungkin saja muncul atau terjadi selama pelaksanaan UN Tahun Pelajaran 2012/2013.

Solusi Mengatasi Permasalahan Teknis Ujian Nasional 2013

Ada beberapa permasalahan teknis di lapangan yang mungkin saja muncul selama pelaksanaan Ujian Nasional 2013, diantaranya:
  • Apakah peserta UN yang hamil atau sedang tersangkut masalah hukum berhak mengikuti UN?
  • Bagaimana jika ada kesalahan soal dalam distribusi, misalnya soal untuk provinsi A dikirim ke provinsi B?
  • Bagaimana pelaksanaan UN bagi peserta Tuna Netra yang tidak mendapatkan soal UN dalam bentuk Braille?
  • Bagaimana jika ada kekurangan/kerusakan naskah soal dan LJUN di ruang ujian?
  • Bagaimana jika ada peserta UN yang memperoleh naskah soal/LJUN yang cacat atau rusak?
  • Bagaimana penempatan peserta dalam ruang ujian jika ada yang kurang dari 20 peserta?
  • Apa tindakan yang diambil jika terjadi pelanggaran POS UN oleh peserta UN atau pengawas ruang ujian?
  • Untuk daerah terpencil yang sarana transportasinya terbatas, pengawas satuan pendidikan tidak bisa menyerahkan LJUN dari satuan pendidikan ke Perguruan Tinggi setiap hari. Apa yang harus dilakukan?
  • Apa yang harus dilakukan jika LJUN tidak dapat dipindai?

Terhadap permasalahan yang mungkin saja terjadi tersebut, untuk menjawab serta solusi mengatasinya bisa dilihat langsung pada edaran yang telah diterbitkan BSNP. Pada edaran ini juga dipaparkan diagram alur kekurangan atau kerusakan naskah soal dan LJUN.

Selengkapnya untuk mendapatkan file bisa ditemukan di sini. Semoga bermanfaat!