Sukses Hadapi UAS Tanpa Stres - Ujian Akhir Semester (UAS) merupakan masa akhir belajar atau perkuliahan dalam satu semester. Ketika akan menghadapi UAS sering kali rasa stres membayangi. Bisa jadi hal tersebut dikarenakan takut akan gagal, mengingat hasil UAS merupakan titik puncak dari perjuangan belajar selama satu semester.
Stress merupakan kondisi psikis yang disebabkan oleh berbagai perasaan negatif terhadap suatu hal, seperti rasa takut, khawatir, cemas, tertekan, dan merasa tidak aman, dimana perasaan-perasaan negatif tersebut merupakan hasil dari olah pikiran negatif yang ada dalam diri seseorang.
Berbagai upaya bisa dilakukan agar sukses hadapi UAS tanpa dibayang-bayangi rasa stres. Secara umum, dalam menghadapi UAS tentu harus lebih mempersiapkan diri secara matang agar kesuksesan dalam ujian bisa tercapai. Terdapat beberapa kiat dan tips agar sukses hadapi UAS tanpa stres.
Stress merupakan kondisi psikis yang disebabkan oleh berbagai perasaan negatif terhadap suatu hal, seperti rasa takut, khawatir, cemas, tertekan, dan merasa tidak aman, dimana perasaan-perasaan negatif tersebut merupakan hasil dari olah pikiran negatif yang ada dalam diri seseorang.
Berbagai upaya bisa dilakukan agar sukses hadapi UAS tanpa dibayang-bayangi rasa stres. Secara umum, dalam menghadapi UAS tentu harus lebih mempersiapkan diri secara matang agar kesuksesan dalam ujian bisa tercapai. Terdapat beberapa kiat dan tips agar sukses hadapi UAS tanpa stres.
Tumbuhkan niat yang ikhlas
Niat merupakan awal dari segala tindakan. Dengan niat segala tindakan yang akan dikerjakan akan menjadi terarah. Niat yang ikhlas dalam menghadapi UAS akan lebih memfokuskan pada UAS yang dilaksanakan agar bisa meraih yang diharapkan
Persiapan fisik dan mental
Persiapan fisik berguna untuk menjaga agar disaat pelaksanaan UAS kondisi fisik dalam keadaan prima. Persiapan mental memiliki manfaat agar disaat UAS secara mental lebih siap, tenang, dan mampu menunjang otak berpikir secara maksimal. Apabila di antara fisik dan mental ada yang dalam kondisi tidak baik, maka hal ini akan sangat mempengaruhi proses berpikir.
Makan makanan sehat, olahraga dan istirahat cukup
Makan makanan yang sehat bergizi dan olahraga yang teratur dapat menjadikan tubuh lebih fit dan bertenaga. Dari penelitian yang dilakukan, ternyata olahraga dapat
menghindarkan seseorang dari perilaku malas. Selepas itu, istirahat yang cukup pada malamnya, akan menjadikan kondisi tubuh terasa lebih segar sehingga saat ujian dapat berkonsentrasi penuh.
Menghindar dari orang stres
Menjelang atau selama pelaksanaan UAS hindari belajar dengan teman-teman yang super tegang, karena bisa jadi stres yang mereka miliki dapat tertular kepada Anda dengan mudah.
Kumpulkan materi dan belajar bersungguh-sungguh
Kumpul dan lengkapi materi yang akan dipelajari untuk menghadapi UAS. Gunakan strategi belajar yang efektif agar dengan mudah dapat menguasai materi yang dipelajari. Untuk materi yang telah dikuasai cukup ulangi secara sekilas untuk menguatkan kembali memori di dalam kepala. Berikan porsi perhatian yang lebih untuk materi pelajaran yang belum maksimal dikuasai. Jika tidak mengerti saat belajar sendiri, bertanya pada yang telah menguasai atau guru.
Persiapkan segala peralatan yang dibutuhkan saat ujian
Bawa semua alat tulis yang dibutuhkan saat ujian maupun berbagai peralatan penunjang. Perlengkapan ini akan membantu untuk tetap konsentrasi selama mengerjakan ujian.
Datang lebih awal
Dengan datang lebih awal akan mempunyai waktu untuk mempersiapkan mental dan fisik yang akhirnya akan membantu untuk lebih berkonsentrasi selama mengerjakan ujian.
Berdoa, tenang dan percaya diri
Sebelum mengerjakan ujian biasakan untuk berdoa. Dengan berdoa akan lebih tenang dan percaya diri. Ingatkan diri bahwa kamu sudah siap untuk mengerjakan ujian dengan baik.
Teliti dalam membaca soal
Keterbatasan waktu dalam ujian terkadang membuat kita terburu-buru dalam membaca soal. Pastikan membaca soal dengan teliti dan memahami perintah soal. Hal ini dilakukan untuk menghindari kemungkinan menuliskan jawaban yang tidak sesuai dengan soal.
Tutup dengan doa
Sebagaimana telah berdoa untuk memulai mengerjakan ujian, berdoalah juga setelah selesai mengerjakan. Semoga apa yang telah dikerjakan benar dan mendapat nilai yang baik.
Semoga sukses hadapi UAS tanpa dibayangi stres...!