Mendikbud Luncurkan Mobil Listrik EC ITS

Mendikbud Luncurkan Mobil Listrik EC ITS - Institut Sepuluh November (ITS) Surabaya kembali mengukir prestasi. Kali ini para sivitas akademika ITS mempersembahkan karya fenomenal mobil listrik jenis 4-Seater Electric City Car. Mobil listrik hasil karya ITS ini secara resmi diluncurkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh, bertempat di Gedung Rektorat ITS, Sabtu (26/1).

Mendikbud Luncurkan Mobil Listrik EC ITS

Mendikbud juga diberi kepercayaan untuk memberikan nama terhadap mobil listrik yang menjadi ikon baru kampus teknologi di Surabaya ini. Mendikbud menetapkan nama untuk mobil listrik tersebut adalah EC (baca: easy yang berarti mudah --red) ITS 1.0. Kata ITS 1.0 mengartikan bahwa mobil listrik ini karya anak ITS versi pertama. Mendikbud juga diberi kesempatan untuk memasangkan logo mobil di bagian depan.

Mendikbud mengatakan, lahirnya EC-ITS 1.0 menjadi awal yang bagus untuk perkembangan mobil listrik di Indonesia. Karena saat ini pemerintah sedang mengembangkan proyek Mobil Listrik Nasional (Molinas) yang digawangi oleh lima perguruan tinggi nasional. Mereka adalah ITS, ITB, UGM, UI dan UNS.

Sumber: www.kemdiknas.go.id